Post 1 dari 10 dalam (NEED HELP) istilah & sebutan asing dalam novel silat bahasa indo
Home → Forum → Books → (NEED HELP) istilah & sebutan asing dalam novel silat bahasa indo → Post-31082
#1 | ![]() |
justice_121
5 Agustus 2006 jam 6:34pm
 
akhir-akhir ini bingung buat nulis cerita. jadi tanya kalian yang pada udah banyak baca novel2 silat.... maksudnya nanya aturan yang bener buat novel bahasa indo jaman sekarang itu gimana. soalnya novel yang masih pake ejaan tempoe doeloe kan aturannya beda juga sama yang baru2. sebutan misalnya shifu, shixiong, dll biasa diterjemahkan jadi guru, kakak seperguruan gitu atau pake bahasa aslinya? yang biasa aku liat itu, biasa semua diterjemahkan. tapi kalo gitu, trus apa bedanya shixiong (kakak seperguruan laki-laki) dan shijie (kakak seperguruan perempuan)? kalo gege (kakak laki-laki) gimana lagi. misal: "shixiong, kau sedang apa?" ini tetap? atau jadi "kakak, kau sedang apa?" misal diterjemahkan, lalu apa bedanya dengan "gege, kau sedang apa?" padahal arti sesungguhnya kan beda. lagi, tentang istilah-istilah, misalnya nama jabatan di kerajaan: zaixiang, shangshu, shilang, xianling, dll itu kan ga ada padanan yang pasti dalam bahas indo, apa ditulis tetap? ato diterjemahkan asal-asalan jadi perdana menteri, menteri, pejabat, dll? belum lagi "aku". dalam bahasa mandarin, aku untuk kaisar (= zhen) beda sama aku untuk orang biasa (= wo), belum lagi misalnya selir bicara sama kaisar (aku = chenjie), pejabat bica sama kaisar (aku = chen/ weichen) ini gimana? apa semua diterjemahkan jadi aku & hamba? |