Post 187 dari 357 dalam IndoSpcnet Wuxia Round Robin.
Home → Forum → Books → IndoSpcnet Wuxia Round Robin. → Post-6755
#187 | ![]() |
rmz
15 Mei 2004 jam 5:21pm
 
Kondisi dua kubu yang bersebrangan itu tampaknya sama-sama kuat. Walaupun secara jumlah Azale dkk menang karena didukung oleh 10.000 prajurit. Namun posisi mereka yang dibawah .. sangat berbahaya mengingat diatas bukit, mengelilingi mereka 500 prajurit elit mongol dengan busur dan anak panah2 api beracun yang siap untuk dilepaskan. Belum sampai mereka menuju puncak bukit, bisa2.. sudah mati duluan diserbu ratusan anak panah. Apalagi jarak tembak panah sangat pas ... dan untuk mencapai puncak setidaknya memerlukan langkah 5000 tombak. Membayangkan ini diam2 Azalae bergidik juga. 'hm.. ini sangat berbahaya. apalagi ditandu biru itu, Bluen dan Sephia yang cerdas. tentu saja satu pemikiran dengan azalae, walaupun tanpa berdiskusi mereka sudah memiliki kesepakatan. Sayangnya prajurit2 TASUNG yang bermental tempe.. melihat ratusan anak panah mengancam mereka yang berjumlah ribuan, malah gentar. Seorang jendral dengan tergopoh2 .. mendekati Azale, 'Tuan sastrawan bertangan cepat, konon katanya orang mongol menggunakan panah api dan mengandung bisa racun yang sangat jahat. tergores saja .. dalam beberapa hembusan nafas.. orang yang terkena pasti mati' 'Tuan.. kurasa.. kita sebaiknya...' 'Ah... nama besar klan laut selatan telah lama kukagumi, setelah fanta dan jonjon.. kini aku berkesempatan kenal lagi, dengan seorang tampan dan memiliki tenaga dalam sakti' ... Sephia berbicara sembari tersenyum.. dan menggerakan selendang yang sewarna dengan gaunya. 'bf..... shhh ......hhh' angin dipinggiran telaga 5-Arus tiba2 berobah rasa. Harum segar .. penuh semangat dan gairah.. khas jiwa2 merdeka mereka2 yang biasa hidup di padang dan gurun pasir. Harum memikat dan menyejukan hati itu, darimana lagi .. kalau bukan berasal dari tubuh indah sephia. Jonjon, oeyyong dan fanta tentunya.. yang tadi bergejolak emosi tarungnya .. kontan kendur dan berganti dengan emosi lain yang mulai mengancam2 nalar mereka. Walaupun sudah sering bertemu dengan nona2 pipi litjin .. namun fanta tahu persis. bahwa tak ada satupun dari mereka yang memiliki keharuman tubuh alami yang hanya khas dimiliki sephia. 'Heheeh.. nyon... ' oeyyong terhenti bicara rupanya fanta mengirimkan suara sirap ketelinga oeyyong 'sute..sebut NONA' .. 'maksudku.. Nona.. Sephia.. juga tak kalah lihainya dibandingkan boanpwe, kapan2 bolehlah kita bertarung sembari menikmati jamuan arak di selatan' . Jendral MUrmur menjadi heran.. kenapa suasana dibawah jadi berobah total. Tiba-tiba dari arah atas.. turun sosok tubuh.. jangkung dengan rambut yang telah beruban. Ctar.... ctar ... suara cambuk yg menghembuskan suara angin menderu2.. langsung memenuhi area telaga. 'Loohu.. yang tua... CAMBUK ANGIN, lama mendengar kabar bahwa istana menyimpan seorang pendekar yang memiliki tangan yang cepat laksana kilat' ..'UHUK UHUK'.. batuknya 'Cuma.. aku belum tahu.. apakah cambuk tua ini tak kalah cepat dibandingkan tangan yang tersohor itu' .. 'Hmf.... ' dengusan nafas RDak terdengar jelas.. seperti suara gelas yang pecah ditengah2 gedung penyimpanan benda2 purbakala yang sepi sunyi. 'Setan tua.. kalau kau tahu .. tingginya taisan .. dan jauhnya bintang utara.. tak usah berlagak. Miggir...atau nanti azy gege .. tak sempat lagi mengampuni nyawa tuamu!' bentaknya garang. Sosok berbaju hijau disamping RDak cengar-cengir saja... 'ah... rupanya jago2 TASUNG skrg berlindung dibalik pedasnya mulut wanita... untuk menyembunyikan cangkang kura2 mereka...' 'HAHAHAHAHAHAHA' suara tawa... jonjon, fanta dan oeyyong serta ratusan anak buah mereka tumbah ruah membanjiri telaga lima arus dengan emosi dan rasa marah .. ribuan prajurit TASUNG. 'hm... baiklah . maumu bagaimana.. aku pun sudah tak enak hati lagi untuk menolak' Tubuh gempal azalae bergerak maju... tampak badanya tambah lebar dengan glembung2 .. seperti begitu banyak bola yang disimpanya. Tanganya menyusup kedalam baju.. dan 'Kruek... kruek' ... dengan santai dia malah MAKAN ! menguyah pao tak sayang giginya dengan nikmat. Sikap alami azalae.. ternyata dianggap cambuk angin sebagai penghinaan. Tubuhnya tiba2 melenting keatas.. berputar2 berapa kali seperti layang2 yang dibetot secara kuat berkali2.. Sekelebatan kemudian tampak kilatan2 hitam.... dari cambuknya yang ikut berputar.. mulai mendatangkan gulungan angin puting beliung kehitaman. Bau amis... yang tercium mulai mendindih harum wangi dari tubuh sephia.. 'Aiyaa... siluman ini telah mengolesi cambuknya dengan racun' .. desah azalae. 'Bum.... bum..... ctar.. ctar' Beberapa puluh prajurit yang tersenggol pusaran angin, sontak mental... dan tak bangun2 lagi dengan wajah menghitam, tanda menderita keracunan yang hebat... Pusing memikirkan menembus pertahanan kokoh itu, Azalae malah duduk menjemplok. Yang tentu saja membuat sephia.. bluencentar.. dll terperangah 'Si gendut.. iniiiii.... sudah tau nyawa diujung tanduk masih malas2an' .. umpat sephia dalam hati. Namun sebenarnya azalae duduk.. santai untuk tidak mencolok perhatian, bahwa sesungguhnya dia sembari mengumpulkan seluruh hawa energi yang ada pada tubuhnya. Aliran tenaga yang deras bagaikan tanggul jebol ... meledak2.. didalam aliran nadi .. azalae. Warna mukanya berobah2.. dari hijau ke biru..kemudian kembali hijau tanda penggunaan tenaga dalamnya mencapai level tertinggi. Melihat perobahaan wajah.. dan terutama sorot matanya yang kehijau2an . baru sephia dkk mengerti apa yang dilakukan azalae barusan. secara cerdik azalae memadukan unsur bumi sebagai unsur alam yang merupakan penawar dari segala racun dengan pengerahan tanada dalamnya. Dengan duduk.. menjeplok kelantai tanah, secara maksimal.. aliran energi olahanya untuk mentransformasi keunggulan unsur bumi.. berhasil dilakukan secara sempurna. 'Brr.... brr.... drrrtttttt' angin hitam... menyapu .. dan tinggal 2 tombak lagi dari azalae... sebelum angin itu menyentuhnya.. Azalae sudah melompat tinggi keudara.. Seperti peluru dari meriam, tubuh gembul itu melenting setinggi2nya.. dan mencoba merusak pusat energi ilmu ANGIN BADAI HITAM milik si CAMBUK IBLIS dari atas dengan gerakan yang sangat cepat. Cahaya hijau tipis angker.. menyelimuti sosok gempal bewarna hijau itu. Kilatan-kilatan listrik sekali2 meletup dari tubuh itu. 'KILAT HIJAU BAYANGAN DEWA' !!!' Bluencentar sahabat azalae yagn bahkan baru ke-2 kalinya menyaksikan azalae mengeluarkan ilmu tetap tak mampu menanggulangi rasa kagumnya. Sosok itu betul2 hanya tinggal bayangan bewarna hijau yang diselimuti percikan2 listrik.. IBLIS CAMBUK yang tahu kehebatan lawan tak mau ambil resiko.. Putaran cambuknya menyempit dan dipersering ritmentnya. Sehingga angin hitam itu seperti TONGGAK RAKSASA saja. yang kurus memanjang tinggi dan semakin pekat .. kehitaman. 'Blar....' benturan tak pelak .. harus terjadi . AZALAE terpelanting menabrak pohon sepelukan tangan anak kecil diujung barat telaga hingga roboh. Sedang Iblis cambuk terpelanting jauh .. sampai masuk ke telaga. Yang menonton pertarungan barusan .. sempat terkesiap .. dan hening sesaat. Menunggu kalau2 keduanya akan bangkit. Yang pertama trenyata adalah AZALAE yang masih dengan sorot mata angker bewarna kehijauan. Tanda energi pelindung tenaga dalamnya masih sangat kuat dan tubuhnya tak mengalami cidera sedikitpun. Anehnya mulut itu tetap tak berhenti mengunyah2 sesuatu.. astaga, MAKAN ! IBLIS CAMBUK belum juga keluar2 dari telaga., setengah penonton yakin kalau orang tua ini sudah mati mengenaskan didasar telaga, sedang setengahnya lagi berfikir sebaliknya. Senyum jendral murmur diatas bukit.. ternyata.. menyiratkan sesuatu. Blarrrrrrrrrr....... brerrrr... brrrrrr 'ILMU IBLIS' desis bluencentar... azalae mengereyitkan dahinya . 'Pada benturan kedua ini aku harus dapat mencari celah. aku tak boleh berlarut .. begitu banyak ancaman menanti prajurit dan keselamatan putri eyyore' gumamnya... Lantas saja.. kelebatan hijau kini telah berada dipinggiran telaga. Lagi2... percikan listrik .. berapa kali terlihat meletup .. dari bayangan hijau angker yang menyelimuti bajunya. 'Hoaaaaaaaaaa.....' Semua yang melihat, tak terkecuali jonjon yang merupakan pimpinan dari KLAN LAUT selatan takjub.. melihat pemandangan aneh ini. 'BLARRRRRRRR...' Benturan kedua kembali terjadi .. 'KILAT HIJAU BAYANGAN DEWA' berbenturan keras dengan olah tertinggi dari 'ANGIN BADAI HITAM'. Batu pasir.. dan air beterbangan .. menyambar banyak orang. Tak sedikit prajurit yang terluka.. lecet2 akibat percikanya. Untunglah daya serang racun sudah tak seganas tadi, sehingga tak menyebabkan kematian. Bahkan pendekar2 sakti seperti Bluencentar.. dan sephia... sempat merasa bumi bergetar. Tanda bahwa benturan yang terjadi barusan sangat dahsyat. Benturan yang terjadi .. ternyata mengakibatkan dua kekuatan ini tak lagi saling mementalkan. Tapi saling mengikat satu sama lain.seakan ingin .. melumat habis lawan. Jarak mereka bertambah dekat.azale merasa kulitnya sangat perih... dan sebagian sudah ada yang terkelupas.bajunya sendiri robek disana sini. namun itu tak mengendurka tekatnya untuk mendekat sampei kepusat angin badai hitam berada. si CAMBUK IBLIS. Ketika jarak mereka tinggal 2 tombak lagi... azalae tiba2 membuka mulutnya 'HUUUUUUUUU' Desingan .. bewarna keputihan dengan selimut cahaya hijau menerjang kearah dada CAMBUK IBLIS yang tak pernah menyangka didunia ada cara menyerang seperti itu. 'MUNTAH AMARAH KILAT HIJAU' Pao tak Sayang gigi yang sedari tadi berada dimulut azale.. melesat dengan cepat menuju dada cambuk iblis.. dan CRASSSS... ssrtt.. tertnyata cambuk iblis menggunakan baju pelindung sakti dibagian dalam pakaian luarnya. Sehingga pao tak sayang gigi ibarat mata bor yang sedang melobangi baja. Nama sastrawan tangan cepat kali ini menorehkan pembuktian. belum lagi putaran pao tak sayang gigi yang terus memaksakan diri melesak kedalam dada CAMBUK IBLIS dan membuat kalap si orang tua. Tangan azalae tiba2.. telah berada tepat diatas kepalanya. Mata yang melihat tangan berselimut warna hijau angker itu.. 'krak....' Pecahnya kerangka kepala si IBLIS CAMBUK mengakhiri .. perlawanan gigihnya kepada azalae. Sephia..bluencentar... RDak .. dan bahkan JONJON tak pernah menyangka kalau sosok gembul yg selama ini mereka remehkan ternyata memiliki simpanan kepandaian yang sedemikian menakjubkan.. lebih tak menyangka lagi dalam satu gebrakan IBLIS CAMBUK telah meninggalkan dunia.. suasana... hening sesaat... ---- |