Stairway to Heaven aka Married without Love

HomeUlasanSerialStairway to Heaven aka Married without Love

yinyeksin
4 Juni 2004 jam 12:11pm

Synopsis:
Cha Song-ju dan Han Jung-suh adalah teman akrab sejak kecil. Pada saat ayah Song-ju meninggal, Jung-suh menemani Song-ju. Demikian juga sewaktu ibu Jung-suh meninggal, Song-ju menemani Jung-suh. Song-ju dan Jung-suh sudah merencanakan untuk melanjutkan sekolah di luar negeri bersama-sama. Tapi impian itu menjadi buyar ketika ayah Jung-suh menikah lagi dengan seorang aktris film yang telah mempunyai 2 orang anak yaitu Han Tae-hwa dan Han Yuri. Pada mulanya ibu tiri Jung-suh bersikap baik kepada Jung-suh. Tae-hwa dan Yuri dibawa oleh ibunya untuk tinggal bersama, Yuri yang tidak pernah hidup berkecukupan merasa sangat senang apalagi ketika Jung-suh juga bersikap baik kepadanya. Ibu Yuri tidak pernah puas dengan Yuri dan mulai membenci Jung-suh ketika prestasi Jung-suh lebih baik dari Yuri, demi mengambil hati ibunya Yuri menuruti setiap permintaan ibunya. Mereka berencana untuk memisahkan Jung-suh dengan Song-ju.
Tae-hwa yang tidak pernah disukai oleh ibunya bersikap cuek, hanya Jung-suh yang bersikap baik padanya. Ketika Jung-suh mulai dipukuli oleh ibu tirinya tanpa sepengetahuan ayahnya, Jung-suh dan Tae-hwa merasa senasib. Terlebih ketika Jung-suh membuatkan sup ulang tahun untuk Tae-hwa. Tae-hwa mulai menyukai Jung-suh, tapi dalam hati Jung-suh hanya ada Song-ju. Ketika tiba saatnya Song-ju berangkat keluar negeri, Jong-su memberikan kalung yang merupakan satu pasangan kepada Jung-suh dan seuntai yang lainnya dipakaikan oleh Jung-suh kepada Song-ju.
Ketika tiba saatnya Song-ju pulang dari luar negeri, Yuri dan ibunya merencanakan untuk merebut Song-ju dari tangan Jung-suh agar mereka dapat menikmati kemewahan. Saat Jung-suh berusaha untuk bertemu dengan Song-ju, Yuri menabrak Jung-suh. Jung-suh yang tertabrak dibawa pergi oleh Yuri ke rumah ayahnya. Yuri meminta ayahnya untuk menyimpan Jung-suh tetapi hal ini diketahui oleh Tae-hwa yang memang dekat dengan ayahnya. Ketika Jung-suh sadar ia menderita amnesia sehingga Tae-hwa memutuskan untuk membawa Jung-suh pergi dari tempat itu. Oleh keluarganya dan Song-ju, Jung-suh dianggap telah meninggal karena identitasnya dibawa oleh Yuri ditukar dengan mayat yang telah tidak diketahui bentuk wajahnya. Hanya liontin pemberian Song-ju yang tertinggal di tangan Jung-suh.
Lima tahu berlalu, Song-ju masih belum dapat melupakan Jung-suh bertemu kembali dengan Jung-suh. Jung-suh yang menderita amnesia selalu menolak untuk dianggap sebagai Han Jung-suh dan memilih untuk bertunangan dengan Tae-hwa. Pada saat Song-ju mulai putus asa, ingatan Jung-suh kembali.
Apakah Jung-suh akan kembali menjadi Han Jung-suh? Bagaimana akhir kisah ini, apakah Jung-suh akan memilih Tae-hwa atau Song-ju? Lalu bagaimana dengan Yuri ketika mengetahui ingatan Jung-suh sudah pulih?

Opinion:
Alur ceritanya lancar tetapi seperti tipikal serial Korea yang lainnya. Serial ini lumayanlah untuk hiburan, apalagi ada KSW :wub:. Cast pemain: Kwon Sang Woo, Choi Ji Woo, Shin Hyun Joon, Kim Tae Hee. Total episodes 20.

Nilai 2 stars
Kategori Serial
Negara Korea
Tahun 2003
HitCount 1.349

Satu komentar

icon_comment Baca semua komentar (1) icon_add Tulis Komentar

#1 avatar
ririn 2 Desember 2005 jam 5:33pm  

:) ceritanya bagus, dari 5 gua kasih 4,5