Post-36480

Post 5 dari 7 dalam SEPASANG GOLOK MUSTIKA (Wan-Yo To)

HomeForumKomentar BacaanSEPASANG GOLOK MUSTIKA (Wan-Yo To)Post-36480

#5 avatar
xikuang 15 Desember 2005 jam 2:49am  

[quote=ansari

Ada yang hilang nggak ya bagian cerita ini? Sepertinya ada yang terpotong antara bagian 6 dan 7.]*
Ya, missing part-nya paaanjang sekali. Tepatnya di:

------------------------

Karena berpikir begitu, maka sedapat mungkin ia menahan napsu amarahnja. Sementara itu, pertempuran sudah djadi semakin seru dan kedua orang itu saling mentjatji dengan menggunakan bahasa daerah Shoatang Selatan jang tidak dimengerti si nona.

missing part

“Fui! Perempuan bawel!”, seru Lim Giok Long. Siauw Tiong Hoei tak kuat mendengar pertjektjokan itu lebih lama lagi. Sambil menutup kedua kupingnja, ia berlari-lari. Si nona kabur bagaikan kalap. Dunia jang barusan sadja indah dan terang luar biasa, sekarang berubah mendjadi sempit dan gelap. Selagi kabur sekeras-kerasnja, tiba2 ia bertubrukan dengan seorang lain, jang lantas terguling. “Tjelaka! Mungkin dia terluka hebat”, katanja di dalam hati, sambil tjoba membangunkan orang jang djatuh itu.


Bagian 7: Pemberontak Siauw Gie

-------------------

Bagian yang missing menceritakan tentang pertemuan WKL (Wan Koan Lam, si sastrawan cerdik) dengan STH dan mereka masing-masing telah dikalahkan oleh TTH (susiok dari TWS) secara sendiri-sendiri, kemudian mereka belajar ilmu silat 'Hoe tjee to hoat' (ilmu golok suami-isteri) dari suami-isteri (yang sering cekcok) LGL & DHY (karena mereka sering cekcok, mereka sendiri tak menguasai ilmu golok itu - yang telah diajarkan oleh seorang hwesio - dengan sempurna). Setelah WKL/STH berpasangan mengeroyok TTH, maka berkat ilmu golok tsb mereka bisa mengalahkannya. Setelah senang berpacaran dan mau menikah, ternyata WKL adalah putera yang hilang dari Wan hujin. Maka kalimat 'Dunia jang barusan sadja indah dan terang luar biasa, sekarang berubah mendjadi sempit dan gelap' menjadi lebih jelas (STH menyangka bahwa WKL adalah saudara tirinya).

Missing part tsb (versi Chinese) saya baca dengan bantuan Babelfish.