Yuk... Kita cobain resep2 ini.....

HomeForumGeneral discussionsYuk... Kita cobain resep2 ini.....


#61
heni_w 11 Juni 2005 jam 12:01pm  

SUSHI

(Image:http://img240.echo.cx/img240/2825/sushi2pt.th.jpg)

BAHAN NASI :
- 325 Gram beras jepang
- 400 ml air
- 1 sdm mirin

BUMBU NASI :
- 40 ml cuka beras/rice vinegar
- ½ sdm gula pasir
- 1/8 sdt garam

PELENGKAP :
- 4 Lbr Nori

BAHAN ISI :
- 8 pot crab stick
- kremesan tepung
- 2 lbr dadar masing2 di potong 2 bagian

BAHAN KREMESAN TEPUNG :
- 200 ml air
- 30 gram tepung beras
- 1 btr telur
- ¼ sdt garam

BAHAN DADAR :
- 2 btr telur
- ¼ sdt garam
- 1 tetes warna kuning

CARA MEMBUAT :
- Nasi : Redam beras selama 30 menit, lalu tiriskan.
- Didihkan air, tambahkan beras dan mirin. Aduk-aduk sampai air meresap
- Kukus sampai matang. Angkat.
- Tuang beras ke baskom. Tambahkan campuran bumbu nasi sambil aduk rata.
- Tutup dengan lap bersih. Sushi siap digunakan.
- Kremesan tepung : aduk semua bahan hingga rata. Panaskan minyak goreng, tuang adonan kedalam minyak panas sesendok demi sesendok. Aduk hingga renyah.
- Aduk bahan dadar lalu buat dadar agak tebal di wajan antilengket.
- Betangkan nori. Sendokkan nasi sushi, ratakan.
- Letakkan dadar, menyusuk crab stick dan kremesan tepung. Gulung sambil dipadatkan lalu potong-potong.

Tips : Supaya mudah dibentuk, kepal-kepal nasi sebelum diratakan diatas nori.

TEMPURA ROLL

(Image:http://img240.echo.cx/img240/2359/tempuraroll6pa.th.jpg)

BAHAN NASI SUSHI :
- 250 gram beras jepang
- 400 ml air
- 1 sdm mirin

BUMBU NASI SUSHI :
- 40 ml cuka beras/rice vinegar
- ½ sdm gula pasir
- 1/8 sdt garam

BAHAN :
- 8 ptg udang pancet, dikupas, sisakan ekornya
- 3 sdm tepung terigu
- 160 ml air dingin
- 70 gram tepung tempura
- 1 bh ketimun jepang, buang bijinya, bagi 4-6 bagian memanjang
- 2 sdm mayonnaise
- 8 lbr daun selada
- ½ resep nasi sushi
- 3 lbr roti
- 10 gram wijen hitam

CARA MEMBUAT :
- Nasi Sushi : rendam beras 20-30 menit. Tiriskan.
- Didihkan air, tambahkan beras dan mirin. Aduk sampi terserap
- Kukus sampai matang. Angkat.
- Tuang beras ke baskom. Tambahkan campuran bumbu sushi sambil diaduk rata.
- Tutup dengan lap bersih. Sushi siap digunakan.
- Kerat udang, pipihkan tapi tidak putus.
- Lumuri dengan tepung terigu.
- Aduk air dan tepung tempura
- Celup udang, kecuali ekornya kedalam campuran tepung. Goreng hingga ½ matang. Buat serabut2 dari sisa adonan tempura. Tempelkan serabut-serabut itu ditubuh udang.
- Letakkan daun selada dan ketimun jepang memanjang. Tambahkan udang tempura. Gulung.
- Pipihkan nasi sushi, lapisi nori. Oles dengan mayonnaise. Letakkan tempura gulung. Gulung dan padatkan. Bentuk persegi. Gulingkan di wijen hitam.

Untuk 8 gulung

#62
heni_w 11 Juni 2005 jam 12:05pm  

PUDING TAPAI KELAPA MUDA

(Image:http://img240.echo.cx/img240/5489/pudingtapaikelapamuda1cb.th.jpg)

BAHAN :
- 2 bks agar-agar putih
- 200 gram gula pasir
- 750 cc santan dari 1 butir kelapa
- 1 btr kelapa muda, keruk
- 100 gram mutiara (pacar cina), rebus
- 200 gram tapai ketan hitam manis
- 2 btr putih telur
- 1/8 sdt garam
- ½ sdt vanili

CARA MEMBUAT :
- Aduk santan, gula, agar-agar. Didihkan sampai gula larut dan matang.
- Masukkan kelapa muda, pacar cina, tapai ketan. Aduk rata.
- Kocok putih telur, garam, vanili. Tuang adonan agar-agar ke dalamnya. Aduk rata. Tuang kedalam cetakan. Dinginkan sampai beku.

Untuk 20 potong.

#63
heni_w 11 Juni 2005 jam 12:06pm  

Gue lagi suka banget ama sup nih..... cobain yukkk......!!!

SUP KRIM ASPARAGUS

BAHAN :
- 100 gram asparagus kalengan, potong-potong
- 50 gram asparagus kalengan, blender halus
- 150 gram ayam fillet, potong dadu, rebus
- 100 gram jamur kalengan, potong tipis
- 3 sdm butter
- 1 bh bawang Bombay, cincang halus
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 3 sdm terigu
- 500 cc susu cair
- 325 cc kaldu ayam
- Garam, merica, pala secukupnya.

CARA MEMBUAT :
- Panaskan butter. Tumis bawang putih, bawang Bombay, terigu. Tuang susu cair, kaldu ayam, asparagus halus, garam, merica, pala. Aduk rata.
- Masukkan asparagus potongan, ayam fillet, jamur kalengan. Aduk rata. Mask sampai mendidih.

Untuk 6 porsi.

#64
heni_w 11 Juni 2005 jam 12:11pm  

Untuk yang kangen ama aneka rujak .... ini ada resepnyaaa...

RUJAK BEBEG

(Image:http://img240.echo.cx/img240/1692/rujakbebeg7wx.th.jpg)

BAHAN :
- 1 bh pisang batu, potong
- 200 gram ubi merah, kupas, potong
- 2 bh kedondong, potong
- 100 gram bangkuang, potong
- 100 gram mangga muda, potong
- 100 gram gula merah, 5 bh cabai rawit, ½ sdt terasi dan 1 sdt garam (BUMBU)

CARA MEMBUAT :
- Haluskan bumbu. Masukkan semua bahan buah. Tumbuk halus
- Sajikan.

Untuk 5 porsi

RUJAK PENGANTIN

(Image:http://img240.echo.cx/img240/2189/rujakpengantin8oa.th.jpg)

BAHAN :
- 250 gram kentang, kupas, kukus, goreng, potong-potong
- 1 bh tahu cina goreng, potong-potong
- 1 bh mentimun, iris tipis
- 250 gram kol, iris halus
- 2 ikat daun selada, potong-potong
- 4 btr telur, rebus, potong-potong
- 100 gram emping, goreng.

BUMBU KACANG:
- 250 gram kacang tanah, goreng
- 50 gram ebi, sangrai, haluskan
- 5 bh cabai merah, haluskan
- 3 bh cabai rawit, haluskan
- 1 sdt garam
- 3 sdm gula pasir
- 2 sdm cuka
- 500 cc air

CARA MEMBUAT :
- Campur jadi satu bahan bumbu kacang. Masak hingga mendidih. Sisihkan.
- Tata bahan di piring/pyrex. Siram dengan bumbu kacang
- Hidangkan.

Untuk 5 porsi

#65 avatar
Mimi 21 Juni 2005 jam 8:12pm  

Ikutan posting resep ah......
ternyata kue Pepe bukan hanya dikukus aja, tapi ada juga yg di panggang loh :rofl:

PEPE PANGGANG

(Image:http://img22.echo.cx/img22/7793/pepe7ne.th.jpg)

A. 500 cc putih telur
250 gr gula halus
1 sdm sp
250 gr tepung terigu
B. 300 cc santan kental
1 sdt garam
C. Pewarna merah muda dan hijau secukupnya

Cara membuat:
1. Kocok putih telur hingga naik, masukkan gula sedikit demi sedikit hingga habis, kocok terus hingga mengental.
2. Masukkan SP, kocok selama 2 menit. Masukkan tepung terigu, santan dan garam, aduk terus hingga rata.
3. Bagi adonan jadi 3 bagian, masing2 bagian beri warna merah muda, hijau dan sisanya biarkan tetap putih.
4. Sediakan loyang uk 24 x 24 x 7 cm yg sudah diolesi margarin dan dialasi kertas roti. Tuang sedikit adonan hijau, ratakan, panggang hingga
mengeras. Tuang adonan merah muda, panggang hingga mengeras, lalu tuang adonan putih, panggang lagi hingga mengeras, begitu
seterusnya hingga adonan habis. Panggang lagi seluruhnya hingga matang.

#66
heni_w 29 Juni 2005 jam 10:12pm  

KACANG TELUR

Bahan :
- 250 gram kacang tanah tanpa kulit
- 2 butir telur
- 2 sdm gula pasir
- ½ sdk gula pasir
- 3 siung bawang putih
- ½ sdt soda kue
- ½ sdt baking powder
- 250 gram terigu protein tinggi
- Minyak goring secukupnya

Cara membuat :
- Cuci kacang tanah. Jemur dan keringkan.
- Koccok telur, gula pasir, bawang putih, dan gula. Sisihkan. Camput terigu, soda, baking powder. Aduk hingga rata.
- Tempatkan kacang dalam wadah. Tuang adonan telur. Masukkan terigu sambil diayak dan tempat kacang di goyang. Lakukan beberapa kali agar kacang terbalut tepung terigu dan telur. Usahakan kacang jangan sampai menempel satu dengan yang lainnya.
- Goreng kacang hingga matang dan berwarna kecokelatan.

Untuk setengah kilo

KACANG GORENG PEDAS

BAHAN :
- 1 kg kacang tanah kupas
- 7 siung bawang putih, haluskan
- 4 bh cabai merah, haluskan
- 1 sdm garam
- 1 sdt merica halus
- 3 sdm daun seledri, cincang halus
- 2 sdm bawang putih goreng, tumbuk kasar
- 250 cc santan kental dari 1 btr kelapa
- Minyak goreng secukupnya

CARA MEMBUAT :
- Masak santan. Dinginkan. Masukkan kacang. Rendam,
- Masukkan bawang putih, cabai merah, garam, merica ke dalam rendaman kacang. Diamkan 15 menit. Tiriskan.
- Panaskan minyak. Goreng kacang sampai kuning kecokelatan.
- Selagi panas aduk dengan daun seledri halus. Tabur dengan bawang putih goreng.

NB : Gambar menyusul yaa.. belum sempet scan neh.... :)

#67
eeyore 30 Juni 2005 jam 9:52am  

Hen, itu yg kacang telor, kenapa gula pasir dua kali diresepnya? satu nya 2 sendok makan, satu nya 1/2 sdk, sdk apa tuh?

#68 avatar
Mimi 30 Juni 2005 jam 11:15pm  

sdk = sendok kecil?????

#69
ToOn99 7 Juli 2005 jam 4:52pm  

Mie Goreng super Delicious

- Panasin Air di Panci tunggu sampe mendidih
- sementara itu buka bungkusan indomie goreng
- masukkan mienya + sobek bumbunya
- kira2 3-4 menit, tiriskan (right word) , campur dengan bumbu nya
- Mie goreng super delicious siap saji :))

#70
Azalae 8 Juli 2005 jam 5:32pm  

:o :rofl:

Mie Goreng generic :D

- Masukkan mie telor (kuning) brand apapun asal tawar (i.e. ga pake tambahan garam)
- Satu sedok minyak (yup minyak)
- Kecap manis sesuai selera
- garam

rasanya sama ama mie goreng indomie ato supermie. maklum di sini jarang2 ada jadi yah harus bikin sendiri. :giggle:

#71
heni_w 8 Juli 2005 jam 6:05pm  

:rofl: :rofl: ternyata si boss cukup kreatipp..... :lol2: :lol:

#72 avatar
pepe haliwell 13 Juli 2005 jam 1:04am  

Mie Goreng La Venettia

- Masukkan indomie kedalam air mendidih selama 2 menit. (Not too soft)
- Buang air, sisakan sedikit
- Tambah 1 TBL spoon BlueBand
- Masukkan 1/2 cup milk dan cream
- campur bumbu mie goreng
- Masak selama 1 menit
- Sajikan dengan garnish brambang goreng.

Enjoy ......

#73 avatar
pepe haliwell 13 Juli 2005 jam 1:36am  

L'eau glacée l'perrier

- Tuangkan 1/2 botol Perrier ke dalam kotak ice maker
- Tutup ice maker dengan plastik
- Masukkan kedalam freezer selama 3 jam
- Siapkan gelas minum
- Masukkan 4 ato 5 potong es kedalam gelas minum
- Tuangkan sisa Perrier ke dalam gelas
- Sajikan l'eau glacée l'perrier

Note: Untuk membuat l'eau citron glacée l'perrier, tambahkan se kecrut lemon..

Enjoy ..........

#74
bluenectar 14 Juli 2005 jam 3:27pm  

:o se kecrut lemon tuh kayak gimana pep ?

#75
Azalae 15 Juli 2005 jam 3:36pm  

:lol: satu ... pencet ... lemon?

#76 avatar
pepe haliwell 16 Juli 2005 jam 12:09am  

:yes:

#77 avatar
pepe haliwell 16 Juli 2005 jam 12:12am  

Azalae menulis:
:lol: satu ... pencet ... lemon?
:yes: Iki Heri jarene wong jowo, ora ngerti sak kecrut. Kowe wong jowo opo wong jomblo? :))

#78
heni_w 2 September 2005 jam 5:21pm  

Kebetulan nih dapat resep CAKE BREAD, yang mo cobain bikin silahkan....... terus jangan lupa kirimin ke gue yaaa... :)

VARIASI CAKE BREAD

BAHAN :
ROTI :
- 250 gram terigu protein tinggi
- 50 gram gula pasir
- 1 sdm ragi instan
- ½ sdt bread improver
- 1 btr kuning telur
- 125 cc air dingin
- 1 sdt garam
- 50 gram mentega

CHIFFON CAKE 1:
- 3 btr kuning telur
- 45 gram gula pasir
- 100 gram terigu protein sedang
- ¼ sdt baking powder
- 1 sdt susu bubuk
- 50 cc air
- 40 cc santan kental matang dari ¼ btr kelapa
- ¼ sdt vanili

CHIFFON CAKE II :
- 3 butir putih telur
- 45 gram gula pasir
- ½ sdt cream of tartar
- ¼ sdt garam
- Semua bahan dikocok kaku

CAKE BREAD JAGUNG

(Image:http://img397.imageshack.us/img397/3479/cakebreadjagung0re.th.jpg)

Bahan :
Roti
- Bahan Roti
- 100 gram jagung manis kalengan

Chiffon cake I :
- Bahan chiffon cake I
- Pasta pandan secukupnya

Chiffon cake II :
- Bahan chiffon cake II

CARA MEMBUAT :
- Aduk semua bahan roti. Uleni hingga kalis dan licin. Diamkan 25 menit. Gilas. Tabur dengan jagung.
- Aduk bahan chiffon cake I sampai rata dan tercampur. Tuang ke adonan chiffon cake II. Aduk perlahan.
- Tuang bahan chiffon cake ke dalam loyang berisi adonan roti. Panggang 180 derajat celcius hingga matang. Angkat.

CAKE BREAD PANDAN KELAPA

(Image:http://img397.imageshack.us/img397/3707/cakebreadpandan7um.th.jpg)

BAHAN :
- ½ adonan bahan roti
- 100 gram mixed fruit

Chiffon Cake I :
- Bahan Chiffon cake I
- Pasta pandan secukupnya
- 50 gram kelapa kering
- Semua bahan diaduk

Chiffon Cake II :
- Bahan chiffon cake II

Perlengkap :
- 25 gram kelapa kering untuk taburan

CARA MEMBUAT :
- Aduk semua adonan roti. Uleni hingga kalis dan licin. Diamkan 25 menit. Gilas. Tabur dengan mixed fruit. Gulung. Masukkan ke dalam loyang loaf. Diamkan 25 menit.
- Aduk bahan chiffon I sampai rata dan tercampur. Tuang ke adonan chiffon cake II. Aduk perlahan.
- Tuangi bahan chiffon cake ke dalam loyang berisi adonan roti. Tabur kelapa kering. Panggang 180 derajat celcius sampai matang. Angkat.

CAKE BREAD STRAWBERY

(Image:http://img397.imageshack.us/img397/1417/cakebreadstrawbery8ml.th.jpg)

Bahan :
- ½ adonan roti
- 50 gram kismis

Chiffon Cake I :
- Bahan Chiffon cake I
- 40 cc minyak goreng (pengganti 40 cc santan)
- Pasta stroberi secukupnya

Chiffon cake II :
- Bahan Chiffon cake II

CARA MEMBUAT :
- Aduk semua bahan roti. Uleni hingga kalis dan licin. Diamkan 25 menit. Gilas. Taburi kismis
- Gulung. Masukkan ke dalam loyang loaf. Diamkan 25 menit.
- Aduk chiffon I sampai rata dan tercampur. Tuang ke adonan Chiffon II. Aduk perlahan.
- Tuang bahan chiffon cake kedalam loyang berisi adonan roti. Panggang 180 derajat celcius hingga matang.

ROLL CAKE BREAD MANDARIN :

(Image:http://img397.imageshack.us/img397/6299/rollcakebreadmandarin2ox.th.jpg)

Bahan :
ROTI :
- 250 gram tepung protein tinggi
- 50 gram gula pasir
- 1 sdm ragi instant
- ½ sdt bread improver
- 1 btr kuning telur
- 125 cc air dingin
- 1 sdt garam
- 50 gram mentega

CHIFFON CAKE A :
- 3 btr kuning telur
- 45 gram gula halus
- 100 gram tepung terigu
- ¼ sdt baking powder
- ¼ sdt vanili
- 1 sdt susu kental manis
- 50 cc air
- 50 cc minyak
- 1 sdm pasta orange

CHIFFON CAKE B :
- 3 btr putih telur
- 45 gram gula pasir
- ½ sdt cream of tartar
- ¼ sdt garam
- Semua bahan di kocok hingga beku

CARA MEMBUAT :
- Semua seperti Cake Bread Strawberry

CHOCOLATE CAKE BREAD :

(Image:http://img397.imageshack.us/img397/15/chocolatecakebread8gn.th.jpg)

Bahan :
- ½ adonan roti
- 50 gram keju, potong-potong

Chiffon cokelat :
- 3 btr kuning telur
- 45 gram gula halus
- 100 gram terigu protein sedang
- ¼ sdt baking powder
- ¼ sdt vanili
- 1 sdt susu kental manis
- 50 cc air
- 40 gram butter, cairkan
- 1 sdm pasta cokelat.

Chiffon cake II :
- Bahan chiffon cake II

Cara membuat :
- Roti digilas. Taruh keju potongan. Gulung. Masukkan ke dalam loyang. Fermentasikan 25 menit.
- Buat chiffon cake seperti cake bread strawberry
- Tuang ke dalam loyang adonan roti. Panggang 180 derajat celcius hingga matang.


CAKE BREAD YAM KISMIS

(Image:http://img397.imageshack.us/img397/4884/cakebreadyam3gd.th.jpg)

Bahan :
- ½ adonan roti
- 100 gram talas pontianak, kukus, haluskan.

Chiffon Cake I :
- Bahan Chiffon cake I (minus air)
- 40 gram butter, cairkan
- 50 cc santan kenal dari ¼ butir kelapa

Chiffon Cake II :
- Bahan chiffon cake II

Perlengkap :
- 75 gram kismis

Cara membuat :
- Campur adonan roti dengan talas. Fermentasikan 25 menit.
- Gilas. Beri kismis. Gulung. Masukkan ke dalam loyang loaf. Diamkan 25 menit.
- Aduk bahan chiffon I sampai rata.
- Kocok bahan chiffon II.
- Tuang bahan chiffon I kedalam bahan chiffon II. Aduk rata. Tuang ke adonan roti.
- Panggang 180 derajat celcius hingga matang.

#79
heni_w 10 Januari 2006 jam 3:52pm  

CAH BABY BUNCIS DAGING CINCANG

(Image:http://img219.imageshack.us/img219/4633/buncisbabycahdagingsapi6du.th.jpg)

Bahan :
- 200 gram baby buncis, buang ujung-ujungnya.
- 100 gram daging cincang
- 2 buah cabai merah besar, buang bijinya. Iris serong.
- 5 butir bawang merah, iris halus
- 3 siung bawang putih, iris halus
- 1 buah tomat, buang biji, potong potong
- 1 sendok teh kecap asin
- 1 sendok teh kecap manis
- Garam, merica, bumbu penyedap secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak goreng secukupnya

Cara membuat :
- Didihkan air. Rebus sebentar baby buncis. Siram dengan air dingin, sisihkan.
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, cabai, tomat. Aduk sebentar. Masukkan daging cincang, kecap ikan, kecap manis, merica, garam, bumbu penyedap, air. Masak sampai mendidih.
- Siapkan buncis di piring. Siram dengan daging cincang berbumbu.

Untuk 5 porsi

IKAN ASAM PEDAS

(Image:http://img219.imageshack.us/img219/5277/ikanasampedas2of.th.jpg)

Bahan :
- 250 gram ikan kakap fillet, potong2
- ¼ kerat nanas, kupas, potong
- 1 buah tomat, potong2
- 1 lembar daun salam
- 3 buah belimbing sayur, potong2
- 1 liter air
- 1 sendok makan minyak goreng
- Haluskan : 5 butir bawang merah, 2 butir kemiri, 1 ruas jari kunyit, 1 ruas jahe, garam secukupnya.

Cara membuat :
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan nanas, tomat, daun salam, belimbing sayur, air. Didihkan.
- Masukkan ikan kakap fillet. Masak dengan api kecil sampai meresap dan matang. Hidangkan.

Untuk 5 porsi.

#80
heni_w 10 Januari 2006 jam 3:58pm  

SUP MACARONI

(Image:http://img219.imageshack.us/img219/4766/supmacaroni5cw.th.jpg)

Bahan :
- ½ dada ayam, potong dadu
- 100 gram macaroni, rebus
- 2 batang daun bawang, iris 2 cm
- 1 buah wortel, potong tipis
- 10 sendok makan saus tomat
- 2 batang daun seledri, iris halus
- ½ buah bawang Bombay, cincang
- 750 cc kaldu ayam
- 3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu :
- Garam, merica, pala, gula secukupnya

Cara membuat :
- Tumis bawang Bombay sampai harum. Masukkan bumbu, masak sebentar. Beri ayam, wortel, saus tomat, kaldu dan macaroni.
- Masak sampai ayam dan wortel matang. Beri daun bawang dan seledri
- Angkat dari api. Siap dihidangkan.

PASTA SAUS KEJU

(Image:http://img219.imageshack.us/img219/2926/pastasauskeju3rm.th.jpg)

Bahan :
- 100 gram spaghetti, rebus
- ¼ dada ayam, potong dadu
- 150 cc susu cair
- ¼ bawang Bombay, cincang
- minyak secukupnya untuk menumis
- 1 sendok makan sagu dilarutkan dengan 5 sendok makan air.

Bumbu :
- ½ sendok teh minyak wijen
- Garam, merica, pala secukupnya

Cara membuat :
- Bawang Bombay ditumis sampai harum. Beri bumbu dan ayam. Masak sampai ayam berubah warna.
- Beri susu cair. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan sagu.
- Masukkan spaghetti. Aduk rata. Siap dihidangkan.

LASAGNE

(Image:http://img219.imageshack.us/img219/962/lasagne3yz.th.jpg)

Bahan :
- 3 lembar lasagne, rebus sampai lunak
- 150 gram daging cincang
- 50 cc saus tomat
- 50 cc kaldu ayam
- 15 gram keju parmesan
- ¼ buah bawang Bombay, cincang
- Margarine secukupnya untuk menumis

Bumbu :
- Garam, merica, pala, oregano secukupnya.

Cara membuat :
- Tumis bawang Bombay sampai harum. Beri bumbu. Masak sebentar
- Masukkan daging, saus tomat, kaldu ayam. Masak sampai matang. Lapiskan pada lasagne.
- Tabur keju parmesan di atasnya.

Untuk 3 porsi.